Selasa, Oktober 12, 2010

10 Hal Sederhana Agar Lebih Bahagia & Sehat


Eya Ekasari - wolipop

img
Dok. Thinkstock
Jakarta - Tahukah Anda, ada sepuluh hal sederhana yang dapat membuat Anda lebih bahagia dan terhindar dari penyakit? Inilah sepuluh hal tersebut.

Sudah dipastikan bahwa kebahagiaan seseorang berpengaruh terhadap kesehatannya.
Seperti yang dikutip dari geniusbeauty, seorang psikolog Amerika menemukan bahwa
ada sepuluh faktor sederhana yang bisa meningkatkan kebahagiaan serta kesehatan
seseorang.

Penelitian yang ditulis dalam jurnal The Psychological Science, menjelaskan bahwa mereka yang memiliki kemampuan untuk menjadi bahagia karena hal sederhana akan terhindar dari penyakit-penyakit di usia senja. Tidak hanya itu saja, mereka pun bisa hidup tujuh tahun lebih lama dari orang-orang yang tidak melakukan sepuluh hal sederhana tersebut.

Berikut adalah hal sederhana yang bisa membuat Anda lebih bahagia dan jauh lebih sehat:

1. Senang berbagi pikiran dengan orang lain.
2. Mengingat kenangan atau momen yang indah.
3. Lebih sering memuji diri sendiri.
4. Berpikir positif.
5. Berpikir bahwa apa yang Anda lakukan pasti lebih baik dari orang lain.
6. Menjalani kegiatan yang Anda sukai.
7. Berpura-pura bahagia bahkan saat sedih sekalipun.
8. Merayakan momen penting dalam hidup Anda.
9. Usir pikiran takut dan ragu.
10. Katakan 'terimakasih' sesering mungkin.

sumber

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

 

Cookies Copyright © 2009 Designed by Ipietoon Blogger Template In collaboration with fifa
Cake Illustration Copyrighted to Clarice